SLEMAN – Beberapa Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) Fakultas Ekonomi dan Sosial Universitas Jenderal Achhmad Yani (FES Unjani) Yogyakarta berhasil memenangkan bantuan dana pemberdayaan organisasi kemahasiswaan tahun 2019 dari LLDIKTI Wilayah V Yogyakarta sebesar sebesar Rp. 2.000.000,- (dua juta rupiah) per kegiatan. Ormawa-ormawa tersebut adalah:
- Himpunan Mahasiswa Hukum (Himakum) sebanyak 2 proposal dengan kegiatan International Anti Corruption Day dengan tema “semangat jiwa muda anti korupsi untuk bangsa Indonesia yang berkelanjutan” dan Seminar Nasional Hukum Militer dengan tema “Penegakan Hukum Militer di Indonesia”.
- Himpunan Mahasiswa Psikologi (Himpsi) sebanyak 1 proposal dengan tema kegiatan minggu kesehatan mental dunia yang telah dilaksankan dengan kampanye millenial: 12 Oktober 2019, pelatihan PFA: 14 oktober 2019, dan seminar menjadi millenial unggul 19 oktober 2019.
- Himpunan Mahasiswa Akuntansi (Himaks) sebanyak 1 proposal kegiatan yaitu Seminar Investasi Milenial Cerdas Berinvestasi
- Himpunan Mahasiswa Manajemen (Himma) sebanyak 1 proposal kegiatan Seminar Nasional Kewirausahaan Digital: “Conquer the World as The Digital Youthpreneur”
Dengan capaian tersebut, diharapkan nantinya mahasiswa mampu menambah wawasan dan meningkatkan potensi diri sehingga tidak hanya bidang ilmunya saja yang ditekuni (hard skill) tapi juga penguasaan dibidang lain yang dapat menunjang keberhasilan mahasiswa di masa depan (soft skill). “Alhamdullah kita diberikan kesempatan dan dukungan dari LLDIKTI Wilayah V Yogyakarta untuk kegiatan kemahasiswaan ini, semoga tahun depan semakin banyak proposal – proposal dari mahasiswa yang didukung LLDIKTI Wilayah V Yogyakarta” kata Edhy Tri Cahyono, S.Si. M.M., (selaku Dekan FES Unjani Yogyakarta yang berhasil menghantarkan hampir seluruh Hima nya berhasil memperoleh pendanaan .red) seraya menambahkan agar pemberian hibah ini juga dimaknai sebagai amanah agar kegiatan yang direncanakan di laksanakan dengan sebaik-baiknya hingga pelaporan nantinya.[kpp]